Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Proposal Pelaksanaan Pentas Seni (Pensi) Dalam Rangka Perpisahan Siswa-Siswi Kelas

Contoh Proposal Kegiatan Sekolah Yang Baik Dan Benar – Buat kamu yang belum tahu, kata proposal berasal dari bahasa Inggris, yaitu Propose yang artinya pengajuan atau mengajukan atau permohonan. Suatu pihak memberikan proposal untuk menawarkan ide, gagasan, atau rencana kepada pihak lain agar mendapatkan dukungan. Dukungan tersebut dapat berupa ijin, persetujuan, dana, dan lain-lain. 

Proposal merupakan suatu rancangan kegiatan yang akan berlangsung dalam bentuk tulisan dengan sistematis dan terperinci, proposal disusun untuk memperoleh persetujuan pihak lain, bisa juga disusun untuk keperluan permohonan dana bantuan yang nantinya akan ada kerja sama antara pihak yang mengajukan proposal dan pihak yang memberi bantuan, sehingga tak salah juga jika dikatakan bahwa proposal adalah permintaan bantuan keuangan untuk melaksanakan proyek atau kegiatan.
Sehingga disini sangatlah jelas, jikalau proposal kegiatan adalah pengajuan rencana sebuah kegiatan baik itu yang bersifat individu maupun kelompok.


Fungsi proposal sendiri dapat dilihat dari berbagai sudut pandang seperti berikut ini:
  1. Di bidang usaha atau bisnis, proposal berfungsi sebagai gambaran dan proyeksi dalam mendirikan suatu usaha.
  2. Di bidang penelitian umum, proposal berfungsi sebagai dasar untuk melakukan penelitian yang berhubungan dengan sosial, budaya, agama, ekonomi, dan bidang lainnya.
  3. Dalam suatu proyek, proposal berfungsi sebagai dasar melakukan tender, baik dari lembaga pemerintah maupun swasta.
  4. Proposal berfungsi untuk memberikan informasi mendetail tentang suatu kegiatan ketika mengajukan dana untuk pelaksanaan kegiatan, misalnya perayaan, seminar, pelatihan, dan lain-lain.

Kelebihan dan Kekurangan Proposal Kegiatan

Terdapat beberapa keuntungan yang dapat Anda peroleh dengan menyusun proposal, antara lain:
  1. Proposal adalah dokumen penting yang membantu menumbuhkan hubungan profesional awal. antara organisasi (pihak yang akan mengadakan kegiatan) dan pihak pemberi donor dana atas kegiatan yang akan dilaksanakan.
  2. Proposal memfasilitasi kata-kata yang tepat untuk konsepsi suatu ide.
  3. Proposal memiliki kerangka kerja yang menetapkan ide-ide secara formal untuk pemahaman yang jelas tentang kegiatan kepada pemberi donor dana.
  4. Proposal yang berhasil berarti bantuan keuangan bagi organisasi untuk tumbuh untuk mereplikasi proyek dan ide-ide.
Sedangkan kekurangan dalam penyusunan proposal, antara lain:
  1. Merencanakan masalah: Meskipun ada ide bagus, namun ketika Anda mencoba merencanakannya secara luas, Anda mungkin akan menghadapi banyak tantangan yang tidak terduga
  2. Sering ada tenggat waktu yang ketat, dan proposal mungkin ditolak
Nah, Untuk kamu yang sedang mencari referensi seputar proposal sebuah kegiatan, Kamu bisa melihat kumpulan contoh berikut ini yang bisa dipelajari format pembuatannya serta dapat disesuaikan dengan kegiatan apa yang hendak diselenggarakan. Silahkan disimak

Berikut adalah contoh proposal kegiatan sekolah yang bisa menjadi referensi:

Proposal Pelaksanaan Pentas Seni (Pensi) Dalam Rangka Perpisahan


A. Latar Belakang
Seni adalah salah satu kreatifitas yang patutnya kita kembangkan semakin besar. Dan salah satu cara pegembangannya melalui Pentas Seni.

OSIS SMA Negeri 8 Bulukumba akan mengadakan pentas drama bagi siswa disetiap kelasnya. Pentas drama tersebut dilakukan untuk meningkatkan apreasiasi siswa dalam dunia peran dan melatih rasa percaya diri yang hingga saat ini masih sangat kurang.

Selain itu, dance modern juga mampu mengembangkan kreatifitas siswa dalam hal tarian. Dan adapula kontes band maupun penyanyi yang akan menambah kesan semangat dalam suasana. Pentas Seni ini pula diadakan untuk menghibur siswa yang sebentar lagi akan siap menjalani ujian.

Selain itu, Pentas Seni ini juga dapat menjadi hiburan dalam rangka Perpisahan Siswa-Siswi kelas XII. Untuk itulah, OSIS merasa perlu untuk mengadakan acara ini dengan tema “Bintang Panggung Sehari”

B. Tujuan Kegiatan
Adapun tujuan kegiatan dilaksanakannya acara ini adalah :
1. Mempererat tali silaturahmi antar sesama siswa dan siswi SMA Negeri 8 Bulukumba
2. Memupuk semangat untuk bekerja sama dalam satu tujuan.
3. Meningkatkan kreatifitas siswa dalam bidang seni
4. Sebagai sarana hiburan bagi siswa.

II. ISI PROPOSAL

A. Tema
Dalam kegiatan kali ini thema yang akan kami angkat adalah “Jadi Artis Sehari’ yang memberikan kesempatan bagi siswa untuk merasakan bagaimana rasanya bermain dalam dunia peran.

B. Macam-macam Kegiatan
Adapun kegiatan yang akan kami laksanakan yaitu :
1. Pentas Drama
2. Modern Dance
3. Band

C. Peserta
Peserta kali ini yang dapat mengikuti Pentas Seni adalah perwakilan masing-masing siswa kelas X dari tiap kelas SMA Negeri 8 Bulukumba.

D.  Peralatan yang Dibutuhkan
1. Panggung
2. Microfon
3. Speaker/pengeras suara
4. Kostum
5. Atribut
6. Spanduk


E. Waktu dan Tempat Pelaksanaan
Adapun waktu dan tempat pelaksanaan Pentas Seni ini adalah :

1. Pentas Drama :
Tanggal: Minggu, 23 September 2014
Waktu: Pukul  16.00 WITA –18.30 WITA
Tempat: Gedung JSN 45

2. Modern dance :
Tanggal: Minggu, 23 September 2014
Waktu: Pukul 19.00. WITA –  20.35 WITA
Tempat: Gedung JSN 45

3. Band
Tanggal: Minggu, 23 September 2014
Waktu: Pukul 20.55 WITA – 21.35 WITA
Tempat: Gedung JSN 45

III. SUSUNAN ACARA

1. 14.00-14.20: Kumpul siswa di Gedung JSN 45. Kodinator: Aswar Amrul
2. 14.25-14.55: Pembukaan di Panggung PENSI. Kordinator: Elmayulianti
3. 15.00-16.00: Sambutan oleh Ketua Panitia, Ketua OSIS, Kepala Sekolah di Panggung Pensi. Kordinator: Elfyrah
4. 16.00-19.45: Acara Kegiatan Pentas, Drama Modern, DanceBand. Kordinator: Jongwoon
5. 19.50-20.00: Istirahat di Aula. Kordinator: Anggota
6. 20.00-sd Selesai: Penutup. Kordinator: Elmayulianti

IV. SUSUNAN KEPANITIAN

Pelindung: Drs. Ridwan M.pd (Kepala Sekolah)
Pengarah: Surisman S.pd
Penanggung Jawab: Muhammad Ardhan Akil (Ketua OSIS)
Ketua Panitia: Sri Elfirah Munawar
Sekretaris: Ria Puspita Sari
Bendahara: Ihfa Khaerawaty Gau
Seksi acara: Musdalifah Eka Pratiwi
Seksi Dana Usaha: Khaera Tunnisa
Seksi Humas: Eriska Amsari
Seksi Keamanan: Heriyanto
Seksi Dokumentasi: Mirnawati A
Seksi peralatan: Diliana Eka Astuti

V. ANGGARAN DANA

Dalam kegiatan Pensi kali ini, ada beberapa anggaran dana yang didapat maupun yang dikeluarkan agar pensi ini berjalan dengan baik.

Kegiatan ini diperoleh dari dana:
1. Dana kas sekolah: Rp. 300.000-
2. Dana partisipasi siswa: Rp. 1.000.000-
3. Dana sponsor AXIS: Rp.3.500.000-
4. Dana Sponsor AS: Rp.5.000.000-
5. Dana pastisipasi guru: Rp. 500.000-
Total: Rp, 10.300.000-

Biaya pengeluaran:
1. Sewa Tempat:  Rp. 3.000.000-
2. Penyewaan Panggung: Rp. 2.500.000,-
3. Penyewaan Alat Musik: Rp. 1.000.000,-
4. Biaya Penataan Panggung: Rp. 200.000,-
5. Konsumsi: Rp. 500.000,-
6. Spanduk: Rp. 300.000,-
7. Lain – Lain: Rp. 250.000,-
Total: Rp. 7.750.000-

VI. PENUTUP

Demikian proposal ini kami buat. Kami mengharapkan dukungan dan partisipasi dari sekolah. Semoga acara ini dapat terlaksana sebagaimana yang kita harapkan.

 Silahkan Lebih Lengkapnya Lihat di Bawah Ini dan Download


Download Proposal Pelaksanaan Pentas Seni (Pensi) Dalam Rangka Perpisahan


https://drive.google.com/file/d/1fBMtnqxIQXyC9sf5h5pxcsmc-hVySJzy/view?usp=sharing


Penelusuran yang terkait dengan contoh proposal kegiatan sekolah pentas seni
  • contoh proposal lengkap
  • contoh proposal kegiatan kampus
  • contoh proposal kegiatan pentas seni dan bazar di sekolah
  • contoh proposal kegiatan pentas seni budaya
  • contoh proposal pameran
  • contoh proposal kegiatan desa
  • contoh proposal kegiatan sekolah pdf
  • contoh proposal kegiatan sekolah 17 agustus
  • contoh proposal kegiatan pramuka
  • proposal kegiatan festival pentas seni dan budaya pdf
  • contoh makalah proposal kegiatan
  • contoh proposal kegiatan yang menarik

Posting Komentar untuk "Proposal Pelaksanaan Pentas Seni (Pensi) Dalam Rangka Perpisahan Siswa-Siswi Kelas "